Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan, Kementerian PUPR, Herry Trisaputra Zuna hadir sebagai salah satu panelis dalam acara yang diselenggarakan oleh PT. PII bekerjasama dengan IDX terkait workshop yang membahas Peran Pasar Modal Sebagai Pembiayaan Kreatif Dalam Pembangunan Infrastruktur Indonesia (Fostering the Role of Capital Market For Creative Financing In Indonesia Infrastructure Development),pada hari Kamis, di Jakarta (27/07/2023).

Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan, (Dirjen PI), Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kementerian PUPR) Herry Trisaputra Zuna, hadir dan menjadi narasumber dalam acara Webinar Quo Vadis Industri Beton Nasional: Potensi dan Tantangan Dalam Proyek-Proyek Strategis yang diselenggarakan oleh Bisnis Indonesia secara Daring pada hari Rabu, (26/07/2023).

Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan, Kementerian PUPR mengadakan acara Ngobrol Bareng dengan Dirjen PI (NGOPI) yang dihadiri oleh Media Nasional membahas terkait Kenaikan Batasan Harga Jual Rumah Umum Tapak Tahun 2023-2023, yang diselenggarakan pada hari Jumat, di kantor DJPI, Jakarta (21/07/23).

Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan (Dirjen PI),PUPR Herry Trisaputra Zuna hadir dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama dengan Komisi V DPR RI yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Ridwan Bae, terkait Evaluasi Pelaksanaan APBN TA. 2023, yang diselenggarakan di Ruang Rapat Komisi V DPR RI, Jakarta, Senin (10/07/2023).

Direktur Pelaksanaan Pembiayaan Perumahan, Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan (DJPI) Haryo Bekti Martoyoedo hadir dalam acara Sosialisasi Keputusan Menteri PUPR Nomor 689/KPTS/M/2023 di Jakarta (05/07/2023).